EFEKTIVITAS KOMPRES DINGIN DAUN KUBIS (Brasicca oleracea var. capitata) DANKOMPRES LIDAH BUAYA (Aloe vera) TERHADAP INTENSITAS NYERI AKIBATBENDUNGAN ASI PADA IBU NIFAS DI WILAYAH KERJA PUSKESMASKUMPULAN KABUPATEN PASAMAN TAHUN 2023
DOI:
https://doi.org/10.62527/jakia.2.2.29Keywords:
Daun Kubis, Lidah Buaya, Bendungan ASI Ibu NifasAbstract
Berdasarkan hasil survey awal yang dilakukan pada bulan November 2022 di wilayah kerja Puskesmas Kumpulan dengan mewawancarai 10 ibu nifas didapatkan 7 orang ibu nifas yang mengalami bendungan ASI dan 3 orang ibu nifas yang tidak mengalami bendungan ASI. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas kompres dingin daun kubis dan lidah buaya terhadap intensitas nyeri akibat bendungan ASI pada ibu nifas. Penelitian ini merupakan penelitian quasy eksperimen dengan rancangan two group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu nifas di wilayah kerja Puskesmas Kumpulan dari bulan Januari hingga November berjumlah 193 ibu nifas. Penelitian dilakukan pada November 2022 hingga Mei 2023. Sampel penelitian ini sebanyak 40 orang. Pengambilan sampel dengan purposive sampling, analisis data Univariat dan Bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh nyeri kompres dingin daun kubis terhadap bendungan ASI pada ibu nifas (pvalue = 0,000) dan terdapat pengaruh nyeri kompres lidah buaya terhadap bendungan ASI pada ibu nifas (pvalue = 0,000). Pemberian kompres dingin daun kubis lebih efektif dalam penurunan intensitas nyeri bendungan ASI pada ibu nifas sebesar 0,15 poin. Jadi, pemberian kompres dingin daun kubis dan kompres lidah sama-sama efektif dalam penurunan intensitas nyeri bendungan ASI pada ibu nifas. Akan tetapi, perlakuan yang lebih efektif dalam penurunan intensitas nyeri adalah pemberian kompres dingin daun kubis. Dianjurkan bagi responden untuk menerapkan kompres dingin daun kubis untuk mengatasi nyeri bendungan ASI pada ibu nifas, hal ini tidak hanya lebih efektif dalam menurunkan nyeri akan tetapi juga lebih nyaman dalam penerapannya.